Beranda Seputar Jabar Priangan Timur Wakil Bupati Sumedang Hadiri Pelantikan Bikers Bersatu Berdaulat KB FKPPI Sumedang

Wakil Bupati Sumedang Hadiri Pelantikan Bikers Bersatu Berdaulat KB FKPPI Sumedang

Sumedang, (PPJ)

Pelantikan sepuluh orang pengurus Bikers FKPPI (Forum Komunikasi Putra Putri TNI-POLRI) Kab. Sumedang yang dilantik Ketua Bikers Jawa Barat sekaligus Ketua Umum Generasi Muda (GM) Keluarga Besar (KB) FKPPI Jawa Barat Sally Febian di Sekretariat FKPPI Sumedang Jalan Panday, kelurahan Regol Wetan, Kec. Sumedang Selatan.

Pelantikan tersebut turut dihadiri Wakil Bupati Sumedang H. Erwan Setiawan Ketua GM FKPPI Bandung, Ketua Ormas KB FKPPI Sumedang, Waka Ormas KB FKPPI Sumedang, Sekretaris Ormas KB FKPPI Sumedang, Ketua Bikers KB FKPPI Bandung, Ketua Bikers KB Sumedang, unsur Dewan Penasehat PC KB FKPPI Sumedang, Para Pengurus GM KB FKPPI Sumedang dan GM FKPPI Bandung serta Bikers KB FKPPI lainnya.

Diketahui, Pelantikan tersebut atas dasar surat keputusan Nomor : SKEP-19/PC/KB FKPPI/SMD/2020 tentang pembentukan Pengurus Bikers FKPPI Berdaulat Kabuppaten Sumedang Masa Bhakti 2020-2021.

Pada saat pelantikan ada beberapa sambutan yang diberikan, salah satunya dari Wakil Bupati Sumedang H. Erwan Setiawan mengucapkan selamat kepada keluarga besar FKPPI Sumedang atas dilantiknya Bikers FKPPI dan menyampaikan harapannya kepada komunitas motor tersebut.”Semoga dengan adanya Bikers ini mampu memberikan kontribusi terhadap pembangunan di Kab. Sumedang khususnya dalam bidang kepemudaan dan keolahragaan otomotif serta semoga kehadirannya akan mempererat tali persatuan atau perrsaudaraan antar sesama.” Tuturnya.

Wabup menambahkan, “Beberapa kegiatan yang mengacu terhadap hal-hal yang bersifat positif akan selalu didukung oleh Pemerintah Kabupaten Sumedang walaupun itu merupakan suatu komunitas motor namun, bertujuan untuk kemaslahatan seperti hal membantu masyarakat serta membantu program pemerintah, selama memiliki misi yang bermakna positif dan tidak merugikan pemerintah wajib kami dukung dengan berpacu kepada aturan-aturan yang berlaku.” Ucapnya.

Wabup pun berpesan agar Bikers FKPPI mampu memaksimalkan potensi daya kreasi, guna meraih prestasi, meningkatkan rasa solid dalam persahabatan dan persaudaraan sehingga tercipta persatuan dan kesatuan, “ Saya berharap kepada semua jajaran pengurus dan anggota yang tergabung dalam komunitas ini agar menjadikannya sebagai wadah untuk pembinaan sikap mental, disiplin dan sportivitas.” Jelasnya.

Pada kesempatan tersebut wakil Bupati Sumedang didaulat menjadi Dewan Pembina ditandai dengan pemakaian jaket dan dilanjutkan dengan konvoi bikers Sumedang yang dipimpin langsung oleh Wakil Bupati Sumedang.

Adapun rute konvoi dimulai dari Sekretariat PC KB FKPPI Sumedang – Jalan Kebonkol – Jalan Cut Nyak Dien – Bundaran Binokasih – Alun alun Sumedang – Jalan Prabu Geusan Ulun – Jalan Mayor Abdurahman – Bundaran Alam Sari – Terminal Ciakar – Polres Sumedang – Gunung Kunci – Bunderan Binokasih – Kodim Sumedang – Samoja / Patung Kuda – Kembali ke Sekretariat FKPPI. (U.Sunarya)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

 

RELATED ARTICLES

Camat Pameungpeuk Lantik PLT Kepala Desa Bojong Kidul

Garut, Pewarispadjadaran. Camat Pameungpeuk, Kabupaten Garut,Drs Dadang Muhidin,A,Kp,M.Si, melantik Pejabat Sementara (PLT) Kepala Desa di Aula kantor Desa Bojong Kidul kecamatan Pameungpeuk kab Garut ....

Cuaca Ekstrim,Kapal Asing Bendera Malayasia Bernakoda Warga Australia Berlabuh Di Perairan Santolo

Garut-Pewarispadjadaran.com Sebuah kapal asing berbendera Malaysia bernama SEAPUP mengejutkan masyarakat dan nelayan di perairan Santolo, Kecamatan Cikelet, Kabupaten Garut, setelah terlihat berlabuh tanpa pemberitahuan resmi...

Kepala Staf Angkatan Darat Berikan Santunan Kepada Ahli Waris Korban Musibah Pemuusnahan Muhandak

Garut-Pewarispadjadajaran.com Kepala Staf Angkatan Darat Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., yang diwakili Pgs. Kagudpusmu III Puspalad Letkol cpl Haris Waskito, S. E., memberikan santunan kepada...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Camat Pameungpeuk Lantik PLT Kepala Desa Bojong Kidul

Garut, Pewarispadjadaran. Camat Pameungpeuk, Kabupaten Garut,Drs Dadang Muhidin,A,Kp,M.Si, melantik Pejabat Sementara (PLT) Kepala Desa di Aula kantor Desa Bojong Kidul kecamatan Pameungpeuk kab Garut ....

KELUARGA BESAR SMAN 1 MAJALENGKA MENGUCAPKAN HARI JADI MAJALENGKA KE 535 TAHUN

MAJALENGKA PPJ, Sekolah Menengah Atas (SMA) Negeri 1 Majalengka yang di kepalai oleh H MOHAMAD ALI S.Pd, MAP Adalah sebuah sekolah yang telah meluluskan ratusan...

KELULUSAN DAN PELEPASAN SISWA KELAS IX SMP NEGERI 1 TANJUNGSIANG SUBANG TAHUN PELAJARAN 2024/2025

Subang, Pewaris Padjadjaran Ratusan Siswa SMP Negri1 Tanjungsiang Hadir Acara Kelulusan dan Pelepasan Siswa Kelas IX SMP Negri1 tanjungsiang diisi oleh apreasi karya Seni dan...

Profil Komjen Pol Rudy Heriyanto Adi Nugroho Yang Digadang gadang Calon Kuat Di Kepolisian

Jakarta, Pewaris Padjadjaran Nama Komjen Pol Rudy Heriyanto Adi Nugroho tengah menjadi perbincangan yang ramai di gadang gadang calon kuat menjadi calon pemimpin di intitusi...

adapazarı escort Eskişehir escort bayan