Majalengka, Pewaris Padjadjaran
Berbagai rangkaian kegiatan dilakukan untuk memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) Sekolah Menengah Atas (SMA) 1 Negeri Majalengka. Dalam berbagai kegiatan yang diselenggarakan, diharapkan bisa bermanfaat dan mengasyikkan. Hal itu demi memeriahkan peringatan tersebut dan mempererat ikatan silaturahmi antar warga sekolah.
Kepala SMA NEGERI 1 MAJALENGKA Bapak H.Mohamad Ali S.Pd,M.A.P. melalui Ketua Panitia HUT SMA NEGERI 1 MAJALENGKA menjelaskan, berbagai macam kegiatan diselenggarakan untuk memeriahkan HUT sekolah yang jatuh pada 1 Agustus 2023. Namun, perayaan dilakukan mulai Selasa (02/08/2023).
“Mengawali HUT, kita adakan berbagai kegiatan seperti jalan sehat,Kegiatan tersebut diikuti oleh para guru dan peserta didik, sehingga mereka saling berbaur,” jelasnya.
Opening Ceremony dilakukan tepat pada perayaan HUT SMA NEGERI 1 MAJALENGKA Dalam kegiatan tersebut,Para Guru Besar,Guru-Guru,Kapala Sekolah,Kepala Komite,Pengawas,Serta para Alumni-alumni melaksanakan potong tumpeng dan pelepasan balon yang di laksanakan langsung oleh bapak kepala sekolah H.Mohamad Ali S.Pd,M.A.P di dampingi ibu Hj.Ai Nurlina M.pd.
Berbagai kegiatan tersebut ditujukan untuk memberikan wadah kepada para peserta didik untuk berekspresi serta menumbuhkembangkan bakat dan minatnya. Selain itu, juga memantik para alumni untuk berperan serta dan berkontribusi dalam berbagai kegiatan SMA NEGERI 1 MAJALENGKA, serta memberikan motivasi kepada para adik kelasnya. (Asep).