Cimanggung, Pewaris Padjadjaran
Babinkantibmas Polsek Cimanggung Bripka Ekih Mintara selesaikan pendistribusian bantuan sosial secara door to door kepada 31 keluarga penerima mamfaat (KPM) di desa Sindulang Kecamatan Cimanggung Kabupaten Sumedang Kamis pukul 11.00 WIB (12/08/2021).

Bripka Ekih Mintara terlihat dalam pantauan dibantu oleh Pemerintahan Desa Sindulang, BPD, para ketua RW dan para ketua RT, turut serta membagikan bantuan berupa beras seberat 5Kg untuk 31 KPM yang sedang membutuhkan bantuan bagi yang terdampak pandemi covid 19 dengan selalu menerapkan protokol kesehatan (Prokes).
Ketika di wawancarai seusai menyalurkan bantuan sosial tersebut Bripka Ekih menuturkan bahwa, bantuan tersebut adalah berasal dari Staf Kepresidenan sebanyak 31 karung beras dan setiap KPM menerima 5Kg beras yang di salurkan melalui Polres Sumedang untuk warga Desa Sindulang.

“Bantuan tersebut adalah berasal dari Staf Kepresidenan sebanyak 31 karung beras dan setiap KPM menerima 5Kg beras yang di salurkan melalui Polres Sumedang.” Ucap Ekih.

“Sengaja bantuan tersebut di salurkan secara langsung agar semuanya bisa di terima tepat sasaran kepada warga yang terdampak pandemi covid 19 serta terdampak aturan PPKM.” Pungkas Bripka Ekih menutup pembicaraan kepada awak media Pewaris Padjadjaran yang mewawancarainya. (Ade Subroto).