Beranda Seputar Jabar Ciayumajakuning Berkah Ramadhan MIB Gelar Kopdargab Bagi-Bagi Takjll dan Buka Bersama

Berkah Ramadhan MIB Gelar Kopdargab Bagi-Bagi Takjll dan Buka Bersama

INDRAMAYU – Pewaris Padjadjaran.

paguyuban Mobil Indramayu Bersatu yang lebih dikenal dengan MIB menggelar kegiatan kopi darat gabungan (Kopdargab) yang diselenggarakan di Islamic Center Indramayu, Jum’at 07 April 2023. Pada Kopdargab kali ini sangat istimewa karena dilaksanakan bertepatan dengan Bulan Ramadhan 1444H.

Kegiatan ini dihadiri oleh ratusan pencinta/pehobi Mobil dari berbagai komunitas dan Club, diantaranya Baleno Club Indonesia (BCI Wiltogbon), Panthere Wong Dewek (PWD), MixMobil Community (MMC), Agya Ayla Holic (AAH), Toyota Kijang Super Community Indonesia (TKSCI Ciayumajakuning), Daihatsu Zebra Club (ZEC Chapter Ciayumajakuning), Komunitas Hijet Trobbos, Komunitas Mobil Barang (Kombi), Daihatsu Sigra Indonesia (DASI Ciayumajakuning), HOnda Brio Community (HBC chapter Indramayu) dan Keluarga Vios Limo Indonesia (KVLI).
MIB sebagai paguyuban mewadahi silaturahmi, komunikasi, dan persaudaraan antar sesama pengguna dan pencinta kendaraan roda empat (mobil) yang telah tergabung dalam klub ataupun Komunitas yang berdomisili di wilayah hukum Kabupaten Indramayu.

Selain bergerak dibidang otomotif dan keamanan serta keselamatan lalu lintas, MIB juga bergerak di bidang sosial kemanusiaan, ekonomi kreatif dan UMKM, dan kebencanaan. MIB bisa dibilang sebagai potensi daerah yang dimiliki oleh Kabupaten Indramayu yang dalam hal ini dapat berfungsi sebagai pendukung program-program Pemerintah Kabupaten Indramayu yang ada saat ini, demikian tanggapan dari Dewan Penasehat MIB, H.Trisula Baedi,S.Sos., yang juga merupakan Ketua KONI Kabupaten Indramayu.

Dalam kegiatan tersebut Paguyuban MIB diramaikan dengan berbagi takjil kepada pengguna lalulintas di kisaran Simpang Lima Bunderan Mangga Indramayu yang terletak tidak jauh dari lokasi acara. Adapun tujuan dari Kopdargab kali ini adalah guna meningkatkan keguyuban sesama pencinta mobil serta mempererat tali silaturahmi juga berbagi kepada sesama, demikian ungkap Om Eka KVLI selaku Korlap kegiatan.

MIB beranggotakan tidak kurang dari seribu orang yang tergabung dalam klub/komunitas di Indramayu. Selain sebagai sarana komunikasi dan silaturahmi, diharapkan kehadiran MIB juga dapat membawa manfaat bagi masyarakat secara luas, demikian pungkas Om Dik ZEC selaku ketua MIB yang hadir memberikan sambutan pada acara kopdargab kali ini. ( Nur 17 )

RELATED ARTICLES

MAN 2 Majalengka Siap Mencetak Lulusan Berkwalitas

Majalengka, Pewaris Padjadjaran Terletak di Desa Cipinang kecamatan Rajagaluh kabupaten Majalengka. Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Majalengka yang dikepalai oleh Yayan Ristaman Jaya S.Pd, SE,...

Membanggakan, 6 Prestasi berhasil diraih SMPN 1 Maja Kabupaten Majalengka

Majalengka, Pewaris Padjadjaran Baru-baru ini SMPN 1 Maja kec. Maja kab. Majalengka berhasil memborong sejumlah prestasi pada ajang lomba antar sekolah tingkat SMP dan MTs...

Momen Bersejarah: Universitas Majalengka Kukuhkan Sri Ayu Andayani Guru Besar Pertama

Majalengka, Pewaris Padjadjaran Universitas Majalengka (UNMA) mencatat sejarah baru dengan mengukuhkan Prof. Dr. Sri Ayu Andayani, SP, MP sebagai guru besar pertama dalam keberadaannya. Upacara pengukuhan...

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

Most Popular

Ketum APPI Berharap Jangan Ada Diskriminasi Dalam Kemitraan

Jakarta, Pewaris Padjadjaran Ketua Umum Asosiasi Pewarta Pers Indonesia (APPI), Ade Julhaidir, menegaskan bahwa Hari Pers Nasional (HPN) adalah milik semua jurnalis dan menekankan pentingnya...

DPRD Depok Tetapkan Pasangan Walikota dan Wakil Walikota Depok Supian Suri- Chandra Rahmansyah

Depok, PewarisPadjajaran.com Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Depok menggelar sidang paripurna dengan agendanya, penetapkan pasangan Wali Kota dan Wakil Wali Kota Depok terpilih Supian...

MAN 2 Majalengka Siap Mencetak Lulusan Berkwalitas

Majalengka, Pewaris Padjadjaran Terletak di Desa Cipinang kecamatan Rajagaluh kabupaten Majalengka. Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 Majalengka yang dikepalai oleh Yayan Ristaman Jaya S.Pd, SE,...

Membanggakan, 6 Prestasi berhasil diraih SMPN 1 Maja Kabupaten Majalengka

Majalengka, Pewaris Padjadjaran Baru-baru ini SMPN 1 Maja kec. Maja kab. Majalengka berhasil memborong sejumlah prestasi pada ajang lomba antar sekolah tingkat SMP dan MTs...

adapazarı escort Eskişehir escort bayan