Subang, Pewaris Padjadjaran
Kedatangan Bupati Subang H. Ruhimat ke Kampung Sukasari Rt 03 Rw 02 Dusun Neglasari Kecamatan Pagaden disambut oleh ratusan warga masyarakat, kedatangan Bupati Subang depan rangka penyerahan dana stimulan (kamis 9 september 2021).
Dalam kunjungannya ke desa Neglasari Kecamatan Pagaden di tempat yang bersamaan pihak Puskesmas Pagaden bekerjasama dengan pemerintahan desa Neglasari sedang mengadakan kegiatan vaksinasi, yang alhamdulillah ratusan warga berdatangan untuk melakukan vaksinasi dan sekaligus menyambut orang nomor satu di Kabupaten Subang.
Dari ratusan warga yang hadir dalam rangka penyaluran vaksinasi baik untuk tahap satu dan tahap dua berjalan cukup lancar dan tetatur tak lupa tetap menjalankam prokes kesehatan.
Kepala desa sekecamatan pagaden semua hadir dan berkumpul bersama guna menyambut dan menghadiri dan menyaksikan penyerahan dana stimulan dan bantuan langsung.
Dalam sambutannya Bupati Subang H. Ruhimat menghimbau bahwa,” Dana stimulan yang di berikan tersebut agar bisa di gunakan untuk membantu masyarakat untuk menumbuhkan pergerakan roda perekonomian bagi warga yang membutuhkan bantuan modal usaha.” Ujarnya.
Selanjutnya Kepala desa neglasari H. Ita mengucapkan terima kasih kepada Bupati Subang yang mana telah memberikan kepercayaan kepada desa Neglasari untuk menjadi tempat atau tuan rumah dalam penyerahan dana stimulan.
“Semoga bantuan dana stimulan yang diberikan bisa bermanfaat dan bisa menambah dan bisa memunculkan usaha usaha mikro masyarakat yang lainya,” pungkasnya. (sutia)