Pangandaran, PPJ
Team pemenangan Pangandaran bangkit bersatu, menggelar deklarasi dan pengukuhan team pemenangan tingkat Kecamatan Pasangan, H. Adang Hadari dan H. Supratman, ( AMAN ) bacalon bupati dan bacalon Wakil bupati Pangandaran di pilkada 2020, pada saat pandemi Covid-19. Proses deklarasi dan pengukuhan digelar dengan protokol kesehatan yang ketat.
Acara deklarasi sekaligus pengukuhan yang di lakukan team pemenangan Pasangan “AMAN” yang di gelar secara maraton di dua Kecamatan, yakni di Kecamatan Pangandaran dan di wilayah Kecamatan Sidamulih yang dalam pelaksanaannya sebelum para pihak masuk, diwajibkan untuk mencuci tangan, lalu diwajibkan memakai masker. Dalam ruang acara juga diterapkan jarak minimal 1,5 meter antar orang.
Mohamad Taufik, selaku Ketua Team pemenagan Pangandaran Bangkit bersatu mengatakan Kepada Buser Trans, bahwa prosesi deklarasi sekaligus pengukuhan harus dijalankan sesuai dengan tugas dan kewajiban team pemenagan.
“Maka Saya wajibkan di dalam pelaksanaan dengan kondisi ini, tentu semua orang yang ada di ruangan harus patuh terhadap protokol kesehatan yang ditetapkan WHO,” tegas Mohamad Taufik.
Sementara dalam pelaksanaan acara tersebut yang dilakukan team pemenangan “AMAN” ,tepatnya di “GOR” Bersama, Desa Babakan Kecamatan Pangandaran beserta di “GOR” PGRI Desa Sidamulih Kecamatan Sidamulih Kabupaten Pangandaran, Jum’at ( 21/08/2020 ) siang. Hadir dalam kesempatan tersebut, pasangan bacalon Bupati. H. Adang Hadari beserta bacalo wakil bupati, H. Supratman beserta Ketua Pemenangan, Mohammad Taufik beserta jajaran team pemenangan Pangandaran bangkit bersatu, Bpk: Jalaludi dan H. Irvan Alawi serta anggota DPRD Pangandaran dari Partai PKB serta dari Partai Golkar, juga hadir para Ketua relawan serta ratusan masyarakat yang mengatas namakan relawan dan pengurus partai koalisi pengusung pasangan “AMAN.
H. Adang Hadari yang di dampingi H. Supratman, bacalon bupati dan bacalon wakil bupati dalam kesempatan tersebut menyampaikan melalui sambutannya, terimakasih kepada segenap jajaran tim pemenangan beserta simpatisan masyarakat atas Suport serta Do’a maupun dukungannya sehingga dalam kesempatan ini kita dapat bertatap muka dalam rangka deklarasi dan pengukuhan team relawan H Adang Hadari dan H Supratman (AMAN) untuk memenangkan di pilkada 2020.
” Kami mengucapkan terimakasih, kepada partai politik yang sudah mengusung dan mendukung sehingga kita pasangan AMAN bisa melakukan pengukuhan dan deklarasi relawan untuk tim pemenangan, juga Saya selain itu rasa ungkapan terimakasih, tak lupa saya ucapkan untuk semua warga masyarakat, khususnya para tim pemenangan calon Bupati dan calon Wakil Bupati kabupaten pangandaran, pasangan, H Adang Hadari dan H Supratman ( AMAN ),” Paparnya.
Sementara, bacalon wakil Bipati, H. Supratman menambahkan, dirinya selaku penggagas pemekaran Pangandaran kini sudah tekad dengan bulat dan ikhlas, ikut mencalonkan diri menjadi bacalon wakil bupati untuk mendampingi H. Adang Hadari di pilkada Pangandaran 2020.
“ Kami, bukan ingin minta balas jasa, tapi kita hanya ingin melanjutkan program program Pemerintah sesuai cita cita pemekaran Pangandaran. Maka Kami mohon do’a restu serta dorongan juga dukungannya kepada semua masyarakat Pangandaran, supaya bisa memenangkan pasangan “AMAN” di Pilkada 2020 tahun ini mendatang untuk bisa melaksanakan program program sesuai cita – cita pemekaran,” Tandasna. ( Anisa ).